Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cawe-cawe Jokowi di Pilkada Jakarta

Reporter

Editor

Nur Haryanto

image-gnews
Iklan

Halo pembaca,

Seperti sinetron atau film di Netflix, cawe-cawe juga bisa berjilid-jilid. Sinetron atau film bisa menyenangkan karena teknik binge-watching dan cerita yang bikin penasaran. Tapi cawe-cawe Jokowi bisa membahayakan demokrasi. Setelah “sukses” membawa anak sulungnya menjadi wakil presiden, kini ia hendak membawa anak bungsunya menjadi wakil gubernur Jakarta.

Gelagatnya mirip. Gibran Rakabuming Raka bisa maju menjadi kandidat wakil presiden setelah pamannya yang memimpin Mahkamah Konstitusi mengubah UU Pemilu soal batas umur. Kaesang Pangarep, si bungsu, juga bisa melenggang dalam pilkada Jakarta 27 November nanti karena Mahkamah Agung sudah merevisi batas usia dalam Peraturan KPU.

Tadinya, menjadi calon kepala daerah tingkat I minimal berusia 30. Hakim agung mengubahnya menjadi minimal usia 30 saat pelantikan. Artinya, tak ada batas usia saat pencalonan. Kaesang genap berusia 30 pada 25 Desember 2024. Maka jika ia menang, ia tak tersandung aturan ini karena pelantikan gubernur dan wakil gubernur baru akan tahun depan.

Siapa calon gubernur jagoan Jokowi? Ridwan Kamil, mantan Gubernur Jawa Barat yang kini berseragam Partai Golkar. Ide ini bikin Golkar panas karena mereka menjagokan Ridwan kembali menjadi Jawa Barat-1. Ide Ridwan ke Jakarta didukung Gerindra karena mereka menjagokan Dedi Mulyadi, mantan Bupati Purwakarta yang dulu berseragam Golkar.

Ganjalannya cuma satu: lagi-lagi Anies Baswedan. Popularitas Anies di Jakarta paling tinggi. Maka, skenario pemilihan presiden mungkin akan terulang di Jakarta.

Pertanyaannya, mengapa para pemilik partai di Koalisi Indonesia Maju—koalisi partai pendukung Prabowo Subianto—manut saja dengan keinginan-keinginan Jokowi? Dia akan selesai berkuasa 20 Oktober. Setelah itu dia tak punya tangan untuk “memukul” lawan politik dan menelikung teman seiring yang menyeleweng karena ia tak punya partai.

Prabowo Subianto atau Susilo Bambang Yudhoyono, dua jenderal tentara ini, ikut-ikutan melayani hasrat berkuasa Jokowi. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Penjelasan sikap keduanya bisa merujuk pada praktik kartel politik yang menjadi ciri sistem kepartaian sejak Reformasi 1998. Partai dimiliki perorangan, bukan oleh sistem yang mengacu pada demokrasi. Akibatnya, partai rawan disetir karena kepentingan.

Praktik-praktik partai memiliki ciri-ciri kartel dijabarkan ilmuwan politik Universitas Gadjah Mada Kuskridho Ambardi dalam bukunya, Mengungkap Politik Kartel, yang terbit 2009. Masalahnya, mengapa para kartel ini tunduk kepada Jokowi yang tak punya partai? 

Barangkali karena hubungan mutualisme antara Jokowi dan para pemilik partai itu. Pada akhirnya, mereka menikmati sumber daya negara yang disediakan Jokowi untuk menumpang berkuasa.

Bagaimana detail cawe-cawe Jokowi dan koalisi memanas gara-gara skenario memasangkan Ridwan Kamil-Kaesang Pangarep di Jakarta kami bahas di edisi pekan ini. Selamat membaca.

Bagja Hidayat
Wakil Pemimpin Redaksi

Baca selengkapnya di Majalah Tempo:

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jokowi Bakal Blusukan ke Pasar dan Sawah di Kalimantan Tengah Pagi Ini

19 menit lalu

Presiden Joko Widodo saat memimpin sidang kabinet paripurna di Istana Negara, Jakarta, Senin 24 Juni 2024. Sidang kabinet paripurna tersebut membahas perekonomian Indonesia terkini. TEMPO/Subekti.
Jokowi Bakal Blusukan ke Pasar dan Sawah di Kalimantan Tengah Pagi Ini

Jokowi direncanakan tiba di Bandara Tjilik Riwut, Kota Palangkaraya, untuk kunjungan kerja di Kalimantan Tengah hari ini.


Profil Asfinawati, Hakim Ketua Mahkamah Rakyat Luar Biasa

28 menit lalu

Ketua Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI) Asfinawati dalam acara memperingati 15 tahun meninggalnya Munir Said Thalib di Jakarta, Sabtu, 7 September 2019. Aktivis HAM tersebut tewas dalam penerbangan ke Amsterdam pada 7 September 2004 karena racun arsenik. TEMPO/Genta Shadra Ayubi.
Profil Asfinawati, Hakim Ketua Mahkamah Rakyat Luar Biasa

Mahkamah Rakyat Luar Biasa menggelar Pengadilan Rakyat untuk mengadili pemerintahan Presiden Joko Widodo. Asfinawati menjadi hakim ketua


Istana Anggap Lumrah Sidang Mahkamah Rakyat yang Kuliti Dosa Jokowi

54 menit lalu

Majelis hakim People's Tribunal atau Pengadilan Rakyat yang dinamakan Mahkamah Rakyat Luar Biasa di Wisma Makara, Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Selasa 25 Juni 2024. Sidang berisikan agenda menggugat Presiden Joko Widodo alias Jokowi atas berbagai kebijakan yang dikeluarkan pemerintahannya. Dalam gugatan tersebut, Mahkamah Rakyat Luar Biasa menyebutkan bakal mengadili sembilan dosa atau
Istana Anggap Lumrah Sidang Mahkamah Rakyat yang Kuliti Dosa Jokowi

Mahkamah Rakyat Luar Biasa menggelar People's Tribunal atau Pengadilan Rakyat untuk mengadili pemerintahan Jokowi di UI, Selasa kemarin.


Gara-gara Mau Berantas Judi Online, Pusat Data Nasional Terkena Serangan Ransomware?

1 jam lalu

Seorang pemohon paspor mengambil paspornya di Kantor Imigrasi Kelas 1 Khusus Non TPI Jakarta Barat, Jakarta, Senin 24 Juni 2024. Ditjen Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) memastikan bahwa layanan keimigrasian sudah pulih pascagangguan pada Pusat Data Nasional (PDN). ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Gara-gara Mau Berantas Judi Online, Pusat Data Nasional Terkena Serangan Ransomware?

Serangan siber ransomware di PDN terjadi tak lama setelah pemerintah menyatakan akan memberantas judi online di Tanah Air.


Terpopuler: Upaya Jokowi Menolong Industri Tekstil dari Kebangkrutan, Pontjo Sutowo Kalah Lagi dalam Sengketa Lahan Hotel Sultan

2 jam lalu

Suasana Pameran tekstil dan garmen terbesar di Indonesia, Indo Intertex 2024 di JiExpo Kemayoran, Jakarta, Rabu, 20 Maret 2024. Pameran ini menampilkan teknologi dan inovasi terbaru dari mesin tekstil, garmen dan digital printing, bahan baku, teknologi digitalisasi, kimia tekstil, pewarna tekstil, aksesoris, hingga produk tekstil lainnya. TEMPO/Tony Hartawan
Terpopuler: Upaya Jokowi Menolong Industri Tekstil dari Kebangkrutan, Pontjo Sutowo Kalah Lagi dalam Sengketa Lahan Hotel Sultan

Presiden Jokowi mengumpulkan sejumlah menteri di Istana Kepresidenan pada Selasa, 25 Juni 2024 untuk rapat tentang industri tekstil yang ambruk.


Mahkamah Rakyat Bacakan Putusan Nawadosa Jokowi ke Kursi Kosong

10 jam lalu

Majelis hakim People's Tribunal atau Pengadilan Rakyat yang dinamakan Mahkamah Rakyat Luar Biasa di Wisma Makara, Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Selasa 25 Juni 2024. Sidang berisikan agenda menggugat Presiden Joko Widodo alias Jokowi atas berbagai kebijakan yang dikeluarkan pemerintahannya. Dalam gugatan tersebut, Mahkamah Rakyat Luar Biasa menyebutkan bakal mengadili sembilan dosa atau
Mahkamah Rakyat Bacakan Putusan Nawadosa Jokowi ke Kursi Kosong

Majelis Hakim mengatakan persidangan Mahkamah Rakyat Luar Biasa menunjukkan tak ada keraguan bahwa Jokowi telah melanggar sumpah presiden Republik Indonesia.


Alasan Pakar Bilang Ridwan Kamil Tidak Punya Kompetitor di Pilgub Jabar

11 jam lalu

Ridwan Kamil di GIIAS 2023. (Foto: TEMPO/ Erwan Hartawan)
Alasan Pakar Bilang Ridwan Kamil Tidak Punya Kompetitor di Pilgub Jabar

Warga Jakarta menganggap Ridwan Kamil dan Anies Baswedan sebagai tokoh politik yang berhasil memimpin daerah masing-masing.


Ini Upaya Presiden Jokowi Menolong Industri Tekstil dari Kebangkrutan

11 jam lalu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang, dan Menteri Keuangan Sri Mulyani memberikan keterangan di Istana Kepresidenan jakarta, Senin, 25 Juni 2024, usai rapat internal mengenai industri tekstil. TEMPO/Daniel A. Fajri
Ini Upaya Presiden Jokowi Menolong Industri Tekstil dari Kebangkrutan

Jokowi mengumpulkan sejumlah menteri di Istana Kepresidenan Jakarta pada Selasa, 25 Mei 2024, untuk rapat internal tentang industri tekstil yang amb


Ridwan Kamil Berpeluang Maju di Pilgub Jakarta, Surya Paloh: Bagus untuk Imbangi Anies Baswedan

12 jam lalu

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (24/6/2024). (ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi)
Ridwan Kamil Berpeluang Maju di Pilgub Jakarta, Surya Paloh: Bagus untuk Imbangi Anies Baswedan

Nasdem masih menunggu beberapa waktu untuk mendeklarasikan dukungan kepada Anies Baswedan.


PKS Sebut Anies Baswedan dan Sohibul Iman adalah Sosok Pemimpin yang Baik untuk Jakarta 2024

12 jam lalu

Bakal Calon Presiden Republik Indonesia Anies Baswedan (tengah) didampingi Ketua DPP Partai Nasdem, Sugeng Suparwoto dan Wakil Ketua Majelis Syuro Partai PKS, Sohibul Iman (kanan) bersiap memberikan keterangan pers di Jl Brawijaya X, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa, 30 Mei 2023. Dalam keterangan pers tersebut Koalisi Perubahan menyatakan tetap optimis dan solid menyusul pernyataan Presiden Jokowi yang ikut cawe-cawe dalam pelaksanaan Pemilu 2024. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
PKS Sebut Anies Baswedan dan Sohibul Iman adalah Sosok Pemimpin yang Baik untuk Jakarta 2024

Syaikhu juga menambahkan Anies Baswedan dan Mohamad Sohibul Iman memenuhi aspek lain yang pantas untuk didukung pada kontestasi Pilkada Jakarta nanti.