Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

CekFakta #251 Yang Harus Diteliti Pada Website Saat Mencari Kebenaran Informasi

image-gnews
Ilustrasi wanita sedang browsing internet. Pixabay.com
Ilustrasi wanita sedang browsing internet. Pixabay.com
Iklan

Halo, pembaca nawala Cek Fakta Tempo!

Untuk memastikan kebenaran sebuah informasi atau menghindari hoaks, membaca saja tidaklah cukup apalagi di era digital yang serba cepat seperti sekarang. Kita bisa mudah terperangkap dalam lautan informasi yang tak terbatas. 

Nah, saat kita mencari kebenaran suatu informasi di internet, akan banyak situs web dan gambar yang kita temukan. Alhasil, kita perlu memeriksa, mengevaluasi, dan memverifikasi apa yang dilihat. Apa saja yang perlu diteliti?

Apakah Anda menerima nawala ini dari teman dan bukan dari e-mail Tempo? Daftarkan surel di sini untuk berlangganan.

Bagian ini ditulis oleh Artika Rachmi Farmita dari Tim Cek Fakta Tempo

Prebunking Series (58)

Yang Harus Diteliti Pada Website Saat Mencari Kebenaran Informasi

Sebelum mempercayai suatu informasi, kita perlu bertanya dari mana sumbernya dan apakah penulis atau naratornya memiliki keilmuan yang memadai. Selain mempertanyakan untuk siapa audiensnya, apakah ada kemungkinan fakta yang disembunyikan? 

Tips mengenali ciri-ciri sumber informasi yang dapat dipercaya ini pernah Cek Fakta Tempo bagikan pada Nawala Cekfakta #211

Dikutip dari Perpustakaan Universitas Aberystwyth, Inggris, ada 4 bagian yang wajib diteliti saat membaca website agar tak terjebak informasi palsu.

  1. Periksa bagian Tentang (About Us) di situs web/organisasi

Jika Anda tidak melihat bagian Tentang atau tidak menjelaskan banyak hal, ini mungkin merupakan tanda bahwa organisasi/situs tersebut tidak kredibel. 

  1. Periksa informasi Kontak/Hubungi Kami (Contact?Contact Us) 

Apakah Anda tidak dapat melihat informasi Kontak atau cara menghubungi situs untuk mengajukan pertanyaan? Ini bisa menjadi tanda bahwa organisasi/situs tersebut tidak kredibel alias tidak terpercaya. 

  1. Periksa tampilan halaman web 

Bagaimana tampilan tata letak situs webnya? Jika desainnya terlihat aneh, ini bisa menjadi tanda yang mencurigakan. 

  1. Apakah isinya semua iklan? 

Di sebuah situs web, keberadaan beberapa iklan memang wajar. Namun jika Anda menemukan lebih banyak iklan menempel daripada informasi, sudah saatnya Anda mempertanyakan, sebenarnya apa tujuan dari situs web itu? Apakah untuk menyuguhkan informasi yang dibutuhkan masyarakat, atau jangan-jangan hanya untuk menjual sesuatu kepada Anda alias mendulang cuan?

Bagian ini ditulis oleh Inge Klara Safitri dari Tempo Media Lab

Cek Fakta Pilihan

Benarkah Soeharto Sebut Perbedaan Masa Kepemimpinannya dengan Saat Ini?

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebuah akun di Instagram mengunggah video yang menyerupai Presiden RI ke-2, Soeharto. Dalam video itu, Soeharto seolah-olah berbicara tentang perbedaan masa kepemimpinannya selama 32 tahun dibandingkan 10 tahun masa pemerintahan saat ini.

| Hasil Pemeriksaan fakta

Tim Cek Fakta Tempo memeriksa klaim video tersebut dengan menelusuri akun-akun media sosial yang mengunggahnya. Juga menelusuri sumber asli potongan video tersebut dan melakukan analisis menggunakan AI Voice Detector terhadap suara dalam video tersebut. Penelusuran Tempo menunjukkan bahwa video ini identik dengan video berjudul “Temu Wicara Presiden Soeharto pada Pencanangan Gernas Pelestarian Nilai Kepahlawanan” yang diunggah di YouTube. Video tersebut direkam di Surabaya pada 23 November 1995.

Baca selengkapnya

Waktunya Trivia!

Benarkah Jokowi Keturunan Cina dan Orang Tionghoa Akan Punya Dwi Kewarganegaraan?

Sebuah video beredar di WhatsApp, TikTok dan akun Facebook ini, ini dan ini berisi klaim bahwa Presiden Joko Widodo atau Jokowi adalah keturunan Cina dengan nama lengkap Herbertus Joko Widodo alias Oey Hong Liong. 

Mari kita cek faktanya!

Ada Apa Pekan Ini?

Dalam sepekan terakhir, klaim yang beredar di media sosial dengan berbagai isu.. Buka tautannya ke kanal Cek Fakta Tempo.co untuk membaca hasil periksa fakta berikut:

Kenal seseorang yang tertarik dengan isu disinformasi? Teruskan nawala ini ke surel mereka. Punya kritik, saran, atau sekadar ingin bertukar gagasan? Layangkan ke sini. Ingin mengecek fakta dari informasi atau klaim yang anda terima? Hubungi ChatBot kami.

Ikuti kami di media sosial:

Facebook

Twitter

Instagram

Telegram

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


CekFakta #284 Ancaman Konten Dewasa di Platform X bagi Generasi

1 hari lalu

Logo X terlihat di bagian atas kantor pusat platform X, dahulu Twitter, di pusat kota San Francisco, California, AS. REUTERS/Carlos Barria
CekFakta #284 Ancaman Konten Dewasa di Platform X bagi Generasi

Sudahkah Anda mendengar bahwa X menerapkan peraturan baru yang mengizinkan konten dewasa di platform-nya, sebagai bagian dari kebebasan berekspresi?


Bagaimana Cara Menyimpan Password di Safari iPhone?

3 hari lalu

IMEI iPhone terblokir. Foto: Canva
Bagaimana Cara Menyimpan Password di Safari iPhone?

Ketahui cara menyimpan password di Safari iPhone untuk melindungi data digital Anda pada aplikasi atau website.


CekFakta #283 Dua Wajah Rusia, Berpura-pura Pro-Palestina

8 hari lalu

Ilustrasi bendera Rusia - Amerika Serikat. Sumber: REUTERS/Maxim Shemetov
CekFakta #283 Dua Wajah Rusia, Berpura-pura Pro-Palestina

Dua Wajah Rusia, Berpura-pura Pro-Palestina


CekFakta #282 Hati-Hati, Penipuan Online Modus "Penjagalan Babi" Menggunakan Deepfake

15 hari lalu

Deepfake AI. Foto: Canva
CekFakta #282 Hati-Hati, Penipuan Online Modus "Penjagalan Babi" Menggunakan Deepfake

Hati-Hati, Penipuan Online Modus "Penjagalan Babi" Menggunakan Deepfake


Situs Web Poco Indonesia dan Dunia Tutup Akhir Tahun Ini

18 hari lalu

Smartphone Poco F6 yang direncanakan rilis dalam waktu dekat di pasar Indonesia. Ponsel ini telah debut global pada 23 Mei 2024 lalu di Dubai. TEMPO/Alif Ilham Fajriadi
Situs Web Poco Indonesia dan Dunia Tutup Akhir Tahun Ini

Penutupan situs web Poco akan berlaku mulai 31 Desember 2024.


CekFakta #281 Siasat Industri Gim Menghadapi Skandal

22 hari lalu

Industri gim di Indonesia memiliki perkembangan signifikan setiap tahun nya. Ketahui informasi lebih lengkap tentang industri gim dan peluangnya. Foto: Canva
CekFakta #281 Siasat Industri Gim Menghadapi Skandal

Siasat Industri Gim Menghadapi Skandal Seksisme dan Sensor Pemerintah Cina


CekFakta #280 Kacamata Pintar, Inovasi Teknologi yang Rawan Langgar Privasi

29 hari lalu

kacamata pintar Ray-Ban Meta (Dok. Web Meta)
CekFakta #280 Kacamata Pintar, Inovasi Teknologi yang Rawan Langgar Privasi

Kacamata Pintar, Inovasi Teknologi yang Rawan Langgar Privasi


CekFakta #279 Mengenal "Halusinasi" AI Generatif

36 hari lalu

Ilustrasi Kecerdasan Buatan (Yandex)
CekFakta #279 Mengenal "Halusinasi" AI Generatif

Mengenal "Halusinasi" AI Generatif, Ketika Kecerdasan Buatan 'Gagal Paham'


5 Ciri-Ciri Link Penipuan Online yang Harus Diwaspadai

38 hari lalu

Waspada! Berikut ini deretan file APK penipuan yang sering kali dikirimkan ke nomor WhatsApp pada 2024. Jangan klik link sembarangan. Foto: Canva
5 Ciri-Ciri Link Penipuan Online yang Harus Diwaspadai

Menghindari website yang memiliki ciri-ciri link penipuan penting untuk dilakukan agar tidak menjadi korban kejahatan cyber tersebut.


Syarat dan Cara Daftar BPJS Ketenagakerjaan bagi Pekerja Mandiri

39 hari lalu

Ilustrasi pelayanan BPJS Ketenagakerjaan. Tempo/Tony Hartawan
Syarat dan Cara Daftar BPJS Ketenagakerjaan bagi Pekerja Mandiri

Dengan menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan, pekerja mandiri dapat menerima Jaminan Hari Tua, Jaminan Kecelakaan Kerja, dan Jaminan Kematian.