Michelin Dapatkan Obligasi Hijau Berkat Greenwashing?

Jumat, 28 Oktober 2022 15:40 WIB

LSM Mighty Earth meneliti dugaan greenwashing ketika Michelin, merek dan pabrik ban terkemuka dari Prancis, mendapatkan obligasi (pinjaman) berkelanjutan dari Tropical Landscapes Finance Facility pada 2018. Dana tersebut dipakai untuk membangun perkebunan karet. Tempo coba menindaklanjuti temuan Mighty Earth itu.

TEMPO.CO, Jakarta -Greenwashing menjadi isu lingkungan yang selalu hangat. Ketika dunia bergiat mencegah kerusakan alam, greenwashing atau pencucian hijau menjadi celah berkelit dari usaha-usaha mitigasi krisis iklim. Para ahli menilai greenwashing lebih berbahaya karena perusakan lingkungan terbungkus label-label perlindungan alam.

Bagi Indonesia, greenwashing agak jarang diperbincangkan. Barangkali karena perusakan lingkungan secara terbuka, memakai regulasi atau secara ilegal, terlihat nyata di depan mata. Maka perusakan lingkungan berkedok perlindungan tersuruk menjadi isu yang tak mengemuka.

Seperti di Jambi. Mighty Earth, sebuah LSM, meneliti dugaan greenwashing ketika Michelin, merek dan pabrik ban terkemuka dari Prancis, mendapatkan obligasi (pinjaman) berkelanjutan dari Tropical Landscapes Finance Facility pada 2018. Dana tersebut dipakai untuk membangun perkebunan karet.

Mighty Earth menduga perkebunan karet tersebut mengubah hutan alam. Tentu saja ini deforestasi. Maka menyebut obligasi sebagai pembiayaan hijau menjadi tidak pas. Apalagi jika penanaman karet itu disebut reforestasi. Sebab deforestasi mengacu pada perubahan hutan yang berakibat pada pelepasan emisi karbon menjadi gas rumah kaca penyebab krisis iklim. Kita tahu, serapan karbon perkebunan monokultur selalu lebih rendah dibanding hutan alam.

Kami coba menindaklanjuti temuan Mighty Earth itu. Rupanya, tak hanya deforestasi, di konsesi itu juga ada konflik dengan masyarakat lokal. Prinsip keberlanjutan selalu bertumpu pada tiga kaki: sosial, ekonomi, dan lingkungan. Jika pengelolaan hutan hanya menghasilkan ekonomi tapi operasinya berkonflik dengan masyarakat lokal dan masyarakat adat, klaim keberlanjutan menjadi gugur. Apatah lagi jika menyebabkan deforestasi.

Advertising
Advertising

Hasil penelusuran itu kami sajikan di edisi pekan ini. Liputan ini bekerja sama dengan Voxeurop yang didukung Global Initiative dan Environment Reporting Collective. Selamat membaca.

Dody Hidayat

Redaktur Utama

LINGKUNGAN

Kredit Hijau Karet Michelin

Anak usaha Michelin di Jambi mendapatkan obligasi hijau. Ada temuan deforestasi dan intimidasi terhadap masyarakat sekitar konsesi HTI. Greenwashing?

Antara Kemitraan dan Kriminalisasi

PT Lestari Asri Jaya berusaha melepaskan lahan milik warga dan suku Anak Dalam di area konsesinya. Yang menolak diancam pidana perambahan hutan.

Risau Gajah di Tebo Jambi

Berkurangnya hutan akibat adanya konsesi menyebabkan konflik gajah dengan manusia. PT Lestari Asri Jaya mengklaim membuat area konservasi untuk melindungi satwa liar.

OPINI

Praktik Kotor Berlabel Investasi Hijau

Anak usaha produsen ban Michelin menerima obligasi hijau US$ 95 juta meski membabat hutan di Jambi. Bukti lemahnya pengawasan atas praktik greenwashing.

OLAHRAGA

Turun Kelas demi Naik Podium

Atlet angkat besi putri Siti Nafisatul Hariroh meraih medali emas angkatan clean and jerk kelas 45 kilogram Kejuaraan Angkat Besi Asia 2022 di Bahrain.

Berita terkait

Pabrik Ban Anak Perusahaan Michelin di Bekasi Dinilai Bahayakan Lingkungan

5 Februari 2024

Pabrik Ban Anak Perusahaan Michelin di Bekasi Dinilai Bahayakan Lingkungan

Pemkab Bekasi menghentikan sementara produksi anak perusahaan Michelin, PT Multistrada Arah Sarana

Baca Selengkapnya

Pusat Kuliner Syrco BASE di Bali Didirikan Koki Bintang 2 Michelin

23 Januari 2024

Pusat Kuliner Syrco BASE di Bali Didirikan Koki Bintang 2 Michelin

Chef Syrco Bakker mendirikan Syrco BASE dengan memadukan tradisi dan inovasi

Baca Selengkapnya

Dorna Siap Ubah Aturan Tekanan Ban Motor di MotoGP 2024

14 Desember 2023

Dorna Siap Ubah Aturan Tekanan Ban Motor di MotoGP 2024

Dorna Sports berencana kembali mengubah aturan tekanan ban motor balap di kelas MotoGP. Simak informasi lengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

Menang Sprint Race MotoGP Valencia, Jorge Martin Akui Berjudi dengan Ban

25 November 2023

Menang Sprint Race MotoGP Valencia, Jorge Martin Akui Berjudi dengan Ban

Jorge Martin menjuarai Sprint Race MotoGP Valencia, membuatnya kini hanya tertinggal 14 poin dari pimpinan klasemen Francesco Bagnaia.

Baca Selengkapnya

Michelin Rayakan Kemenangan ke-500 di MotoGP Mandalika

19 Oktober 2023

Michelin Rayakan Kemenangan ke-500 di MotoGP Mandalika

Michelin merayakan kemenangan ke-500 di ajang balap MotoGP di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, akhir pekan lalu.

Baca Selengkapnya

Michelin Jadi Mitra Ban Resmi di Film Gran Turismo

26 Agustus 2023

Michelin Jadi Mitra Ban Resmi di Film Gran Turismo

Michelin menjadi mitra resmi dalam film Gran Turismo bikinan Sony Pictures yang tayang sejak 23 Agustus 2023.

Baca Selengkapnya

6 Restoran di Hong Kong untuk Pecinta Kuliner, Cek Menu Unggulannya

7 Juli 2023

6 Restoran di Hong Kong untuk Pecinta Kuliner, Cek Menu Unggulannya

Berikut daftar rekomendasi restoran di Hong Kong yang patut dicoba pecinta kuliner. Apalagi di antaranya ada yang baru mendapat penghargaan Michelin.

Baca Selengkapnya

Media Diminta Waspadai Praktik Greenwashing

20 Juni 2023

Media Diminta Waspadai Praktik Greenwashing

Banyak kasus persaingan usaha yang tak sehat yang menggunakan media massa sebagai arenatempur.

Baca Selengkapnya

Praktik Greenwashing di Industri AMDK

17 Mei 2023

Praktik Greenwashing di Industri AMDK

Ada lima jenis praktik Greenwashing yang biasa diiklankan oleh produsen yang berbuat seolah-olah pro lingkungan

Baca Selengkapnya

Michelin Bikin Ban Mobil Listrik Ramah Lingkungan, Kejar Target Net Zero Carbon

12 Mei 2023

Michelin Bikin Ban Mobil Listrik Ramah Lingkungan, Kejar Target Net Zero Carbon

Menurut Michelin ban mobil listrik juga perlu mendapatkan perawatan yang konsisten, selayaknya ban mobil pada umumnya.

Baca Selengkapnya