Akuisisi Janggal ASDP

Rabu, 7 September 2022 18:20 WIB

PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) merampungkan pembelian saham perusahaan pesaingnya, PT Jembatan Nusantara, pada akhir Februari lalu. Nilainya Rp 1,3 triliun, menurut data Kementerian BUMN.

TEMPO.CO, Jakarta - PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) merampungkan pembelian saham perusahaan pesaingnya, PT Jembatan Nusantara, pada akhir Februari lalu. Nilainya Rp 1,3 triliun, menurut data Kementerian Badan Usaha Milik Negara. Dengan begitu, ASDP menguasai 100 persen saham Jembatan Nusantara berikut 53 kapal yang mereka kelola.

Dengan akuisisi ini, jumlah kapal feri ASDP menjadi 219 unit. Ini perusahaan dengan armada kapal terbanyak di kalangan pelaku industri jasa penyeberangan nasional. ASDP pun mengoperasikan sejumlah trayek strategis di Jawa, Bali, hingga ke kawasan Indonesia timur.

Persoalannya akuisisi saham ini bisa merepotkan ASDP di kemudian hari. Tak hanya mendapatkan kapal, ASDP juga harus menanggung utang Jembatan Nusantara sebesar Rp 116,2 miliar yang bakal jatuh tempo pada Desember tahun ini. Beban ini belum termasuk utang Rp 83 miliar yang harus dibayarkan dari hasil pembelian saham perusahaan itu.

Masalah lain adalah kapal-kapal Jembatan Nusantara yang tidak sepenuhnya prima. Dari 53 kapal, hampir semuanya berusia di atas 20 tahun. Bahkan ada 30 kapal yang tak bisa berlayar karena rusak atau izin trayeknya kedaluwarsa. Dengan kondisi itu, harga pembelian ASDP diduga kemahalan.

Pertanyaannya, mengapa proses akuisisi ini lolos dari pengawasan Kementerian BUMN? Apalagi utang Jembatan Nusantara berasal dari BRI, bank BUMN juga. Kami mengulasnya pekan ini. Selamat membaca

Advertising
Advertising

Fery Firmansyah

Redaktur Utama

Borong Kapal Raja Lintasan

ASDP membeli saham perusahaan jasa penyeberangan pesaingnya, PT Jembatan Nusantara. Ada dugaan harganya kemahalan.

Angkat Sauh ke Lintasan Jarak Jauh

Bagaimana ASDP meluaskan sayap bisnis di bisnis jasa penyebarang laut.

OPINI

Restu Ganjil Akuisisi Perusahaan Limbung

Selain ASDP, perusahaan negara juga pernah membeli saham perusahaan lain yang performanya tidak bagus. Untuk apa ASDP membeli saham Jembatan Nusantara?

SINYAL APASAR

Petuah Powell di Jackson Hole

Pemerintah akhirnya menaikkan harga BBM bersubsidi. Bagaimana agar inflasi terjaga?

Berita terkait

Arus Balik Lebaran, Pengguna Angkutan Penyeberangan Mendominasi

21 hari lalu

Arus Balik Lebaran, Pengguna Angkutan Penyeberangan Mendominasi

Jumlah penumpang angkutan penyeberangan saat arus balik Lebaran (H+5) atau 15 April 2024 mencapai 350.667 orang.

Baca Selengkapnya

Penyeberangan Merak-Bakauheni Macet saat Arus Mudik, Anggota DPR Ini Minta Pemerintah Tambah Dermaga

21 hari lalu

Penyeberangan Merak-Bakauheni Macet saat Arus Mudik, Anggota DPR Ini Minta Pemerintah Tambah Dermaga

"Jumlah dermaga yang masih kurang, yaitu masing-masing 7 dermaga saat ini harus segera ditambah."

Baca Selengkapnya

Terkini: Arus Balik Jasamarga Siapkan Layanan Operasional di 4 Tol Trans Jawa, Prajoyo Pangestu Salib Hartono Bersaudara sebagai Orang Terkaya Indonesia

24 hari lalu

Terkini: Arus Balik Jasamarga Siapkan Layanan Operasional di 4 Tol Trans Jawa, Prajoyo Pangestu Salib Hartono Bersaudara sebagai Orang Terkaya Indonesia

PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menyiapkan pelayanan operasional jalan tol pada periode arus balik Hari Raya Idul Fitri 1445 H.

Baca Selengkapnya

Penyeberangan Lintas Panjang-Pelabuhan Ciwandan Dimulai Hari Ini, Simak Jadwal dan Tarifnya

24 hari lalu

Penyeberangan Lintas Panjang-Pelabuhan Ciwandan Dimulai Hari Ini, Simak Jadwal dan Tarifnya

Mulai hari ini Sabtu, 13 April 2024, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) akan melayani penyeberangan lintas Pelabuhan Panjang-Pelabihan Ciwandan.

Baca Selengkapnya

Antisipasi Kepadatan Arus Balik Lebaran, Kemenhub Operasikan Lintasan Pelabuhan Panjang-Ciwandan

25 hari lalu

Antisipasi Kepadatan Arus Balik Lebaran, Kemenhub Operasikan Lintasan Pelabuhan Panjang-Ciwandan

Kemenhub akan mengoperasikan lintasan Pelabuhan Panjang-Ciwandan untuk membantu mengurai kepadatan arus balik Lebaran pada lintasan Bakauheni-Merak.

Baca Selengkapnya

Khusus Arus Balik Lebaran, ASDP Hapus Kebijakan Tiket Kedaluwarsa 24 Jam

25 hari lalu

Khusus Arus Balik Lebaran, ASDP Hapus Kebijakan Tiket Kedaluwarsa 24 Jam

PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) menghapus pemberlakuan tiket kedaluwarsa sampai dengan 24 jam sejak waktu masuk pelabuhan.

Baca Selengkapnya

ASDP Sebut Arus Mudik dari Bakauheni Tahun Ini Naik Dibanding Tahun Lalu

27 hari lalu

ASDP Sebut Arus Mudik dari Bakauheni Tahun Ini Naik Dibanding Tahun Lalu

ASDP Ferry Indonesia melaporkan arus mudik laut dari Pelabuhan Bakauheni (Sumatera-Jawa) meningkat dibanding tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Terkini: ASDP Sebut Arus Mudik Laut dari Jawa ke Sumatera Mulai Landai, Sekjen PWI Pusat Klarifikasi Rilis Dewan Kehormatan PWI Pusat

28 hari lalu

Terkini: ASDP Sebut Arus Mudik Laut dari Jawa ke Sumatera Mulai Landai, Sekjen PWI Pusat Klarifikasi Rilis Dewan Kehormatan PWI Pusat

PT Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan Indonesia Ferry (Persero) atau ASDP Indonesia Ferry mencatat arus mudik dari Jawa menuju Sumatera mulai

Baca Selengkapnya

ASDP Catat Arus Mudik Laut dari Jawa ke Sumatera Mulai Landai

28 hari lalu

ASDP Catat Arus Mudik Laut dari Jawa ke Sumatera Mulai Landai

ASDP Ferry Indonesia mencatat arus mudik dari Jawa menuju Sumatera mulai landai.

Baca Selengkapnya

H-1 Lebaran Lancar dan Terkendali, ASDP: Perlu Pembenahan untuk Arus Balik Nanti

28 hari lalu

H-1 Lebaran Lancar dan Terkendali, ASDP: Perlu Pembenahan untuk Arus Balik Nanti

ASDP Ferry Indonesia menyatakan bahwa arus mudik jalur Jawa-Sumatera pada hari ini, Selasa, 9 April 2024 lancar dan terkendali.

Baca Selengkapnya