TEMPO.CO, Jakarta - Para pemilik hewan kini lebih memilih menitipkan peliharaannya ke pet hotel ketika mudik dan liburan. Pesanan hotel hewan pun ramai selama musim liburan. Menitipkan hewan rumahan di tempat yang aman dan nyaman tentu saja membuat mereka lebih tenang saat mudik dan liburan. Bagaimana kisah mereka dan fasilitas apa saja yang diberikan pet hotel?
TAMU
Iwan Fals, Ngaji Filsafat dan Konser Kecil-kecilan
Ramadan lalu, Iwan Fals punya kegiatan rutin berupa diskusi filsafat dengan menghadirkan ahli agama Islam dan filsafat. Dalam acara yang disiarkan di akun YouTube itu, Iwan memulai dengan menyanyikan lagu-lagu ciptaannya, lalu pembicara membedah lirik lagunya. Bagaimana keseharian Iwan Fals kini dan mengapa ia tidak lagi tertarik mengadakan konser besar, melainkan lebih memilih menggelar konser kecil-kecilan atau dari desa ke desa?
FILM
Teror Santet Libur Lebaran
Sewu Dino mengungguli pendapatan film-film lain selama masa libur Lebaran. Film itu diangkat dari cerita misteri yang ditulis akun Twitter SimpleMan. Sebelumnya, akun itu menulis cerita horor KKN di Desa Penari, lalu difilmkan dan tembus 10 juta penonton. Lalu, apa kekuatan Sewu Dino dan bagaimana tingkat keseramannya dibanding KKN di Desa Penari?