Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

CekFakta #163 Catatan tentang Keamanan Data di Aplikasi MyPertamina

image-gnews
Petugas menunjukkan cara mendaftar di website sebelum membeli BBM bersubsidi di SPBU Kota Padangpanjang, Sumatera Barat, Jumat 1 Juli 2022. Pertamina menyosialisasikan mekanisme baru pembelian BBM bersubsidi dalam upaya memastikan penyaluran tepat sasaran, yakni dengan mendaftar melalui website subsidi.tepat.mypertamina.id khusus untuk kendaraan roda empat. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
Petugas menunjukkan cara mendaftar di website sebelum membeli BBM bersubsidi di SPBU Kota Padangpanjang, Sumatera Barat, Jumat 1 Juli 2022. Pertamina menyosialisasikan mekanisme baru pembelian BBM bersubsidi dalam upaya memastikan penyaluran tepat sasaran, yakni dengan mendaftar melalui website subsidi.tepat.mypertamina.id khusus untuk kendaraan roda empat. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
Iklan

Halo, pembaca nawala Cek Fakta Tempo!

Mulai Jumat, 1 Juli 2022, PT Pertamina Patra Niaga memberlakukan ujicoba pembelian bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertalite dan Solar di 11 kota terpilih menggunakan aplikasi atau website MyPertamina. Namun pengamat menilai kebijakan ini menyimpan sejumlah potensi masalah.

Seiring peraturan itu, tak sedikit warganet yang memaknai perubahan dengan upaya pembatasan suplai Pertalite dan Solar. Informasi mengenai pemberlakuan baru di semua tempat, juga turut beredar.

Dalam nawala ini, Tempo telah memeriksa pula sejumlah klaim dan menayangkan hasil pemeriksaan terhadap berbagai klaim tadi di kanal Cek Fakta Tempo. Pekan ini, aneka klaim yang beredar memiliki isu yang sangat beragam, mulai dari isu politik, sosial dan kesehatan. 

Apakah Anda menerima nawala ini dari teman dan bukan dari e-mail Tempo? Daftarkan surel di sini untuk berlangganan.

Bagian ini ditulis oleh Artika Rachmi Farmita dari Tim Cek Fakta Tempo

Catatan tentang Keamanan Data di Aplikasi MyPertamina

Sederet kebisingan menyeruak di tengah keputusan pemerintah menguji coba pembelian Pertalite dan Solar Bersubsidi. PT Pertamina Patra Niaga mengumumkan pemberlakuan pembelian dua jenis bahan bakar minyak (BBM) itu menggunakan aplikasi MyPertamina atau website resmi subsiditepat.mypertamina.id per 1 Juli 2022. 

Uji coba cara baru pembelian Pertalite dan Solar ini diawali di 5 provinsi dengan pendaftaran kendaraan dan identitas melalui aplikasi MyPertamina. Apabila tidak memiliki aplikasi tersebut, masyarakat bisa melakukan pendaftaran melalui situs resmi Pertamina. Sebab, setiap transaksi harus menunjukkan QR code atau kode batang.

Petugas melakukan pengisian bahan bakar pertalite di SPBU Pertamina Abdul Muis, Jakarta, Rabu, 29 Juni 2022. ANTARA/Muhammad Adimaja

Potensi Masalah pada Data

Sejumlah pengamat menilai kebijakan pembelian dengan aplikasi tersebut menyimpan banyak potensi masalah. 

Direktur Center of Economics and Law Studies (Celios) Bhima Yudhistira menyoroti potensi pemberian subsidi ke salah sasaran, terutama basis data yang tidak jelas untuk menentukan konsumen mana untuk pemberian bahan bakar minyak atau BBM bersubsidi. 

Proses verifikasi dan akurasi data penerima jenis BBM penugasan itu pun masih menyisakan sejumlah celah. Apabila pemerintah menargetkan hanya nelayan atau UMKM yang boleh membeli Solar, seharusnya data konsumen yang disasar sudah tersedia. Lengkap dengan nama dan alamat setiap rumah tangga.

Sedangkan untuk BBM jenis Pertalite, fase pertama yang perlu dibenahi adalah sinkronisasi data dengan DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial). Sehingga, yang berhak membeli BBM bersubsidi benar-benar rumah tangga tidak mampu. 

“Sekarang pertanyaannya, MyPertamina mau disinkronkan dengan data apa? Belum ada informasi detail nya, karena baru rencana mensinkronkan dengan data kendaraan,” ujar Bhima.

Bolong-bolong aturan itu, berpeluang membuka celah untuk kecurangan oknum yang ingin menjual Pertalite dan Solar bersubsidi kepada pelaku industri atau pihak yang tidak berhak. 

Di samping berisiko tak tepat sasaran, pemerintah perlu memperhatikan secara ekstra keamanan data-data pribadi yang dihimpun melalui peraturan ini.

Seperti diketahui, pada September tahun 2021 lalu, jutaan data pribadi pengguna eHAC dilaporkan bocor. Padahal selama pandemi coronavirus disease 2019 (Covid-19), aplikasi besutan Kementerian Kesehatan itu digunakan sebagai syarat perjalanan dan menyimpan banyak data seperti informasi paspor, tanggal lahir, riwayat perjalanan, dan banyak lagi. Dengan data tersebut, peretas dapat menargetkan sebagai korban, untuk dicuri identitasnya, dilacak, hingga ditipu.

Pasalnya, untuk mendaftar, diperlukan sejumlah data pribadi. Data-data itu nantinya terintegrasi dengan penggunaan aplikasi MyPertamina saat membeli BBM.

Selain foto NIK, masyarakat diminta untuk memasukkan foto diri, mobil tampak samping, tampak roda, tampak nopol, dan NPWP. Meskipun baru saja diluncurkan, Pertamina sudah mewanti-wanti agar masyarakat berhati-hati terhadap peredaran aplikasi tidak resmi MyPertamina.

“Aplikasi MyPertamina yang RESMI hanya bisa kamu download dan install dari GOOGLE PLAY STORE dan APP STORE. Selain dari itu, dapat dipastikan kalau itu aplikasi TIDAK RESMI ya,” tulis akun Instagram resmi MyPertamina, Kamis, 30 Juni 2022.

Tips untuk Mencegah Kebocoran Data Pribadi

Agar data pribadi tak bocor, pakar siber Cyber Security Researcher and Consultant, Teguh Aprianto, memberikan sejumlah saran dan tips. Berikut di antaranya:

  1. Teliti Penggunaan Data
Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut Teguh, setiap orang harus mulai menerapkan standar saat membagikan data pribadi ke pihak lain. Sebab saat ini, banyak sekali permintaan data saat mengakses layanan apapun.

“Entah itu data general atau spesifik,” kata Teguh yang juga pendiri Ethical Hacker Indonesia ini dalam media gathering virtual Jenius, Kamis, 28 Oktober 2021.

Maka ke depan, Teguh menyarankan masyarakat bisa menanyakan ke pihak yang meminta data tersebut. ”Akan digunakan untuk apa? Dengan standar yang seperti ini, memungkinkan data kita tidak tersebar,” kata dia.

  1. Memahami Cara Kerja Pelaku

Sejak 2017, kata Teguh, ada begitu banyak insiden kebocoran data. Mulai dari kasus kebocoran data di Tokopedia, Bukalapak, BPJS Kesehatan, sampai BRI Life.

Dengan berbagai insiden ini, Teguh menyebut data pribadi seperti nama lengkap, email, nomor HP, sampai tanggal lahir sebenarnya begitu mudah dicari. Terutama, ketika ada yang terdaftar di platform atau institusi yang mengalami kebocoran data tersebut.

“Itu bukan hal sulit, saya dua detik bisa mencari,” kata dia. Saat ini, efeknya memang belum terasa. Tapi ke depan, kata Teguh, insiden ini akan membuat pengguna platform yang mengalami kebocoran data tersebut kian rawan dengan kejahatan siber.

Untuk lebih lengkapnya, silakan baca artikel Tempo berjudul “6 Tips dari Pakar Siber untuk Mencegah Kebocoran Data Pribadi” di sini.

Bagian ini ditulis oleh Inge Klara Safitri dari Tempo Media Lab

Waktunya Trivia!

Berikut beberapa kabar tentang misinformasi dan disinformasi, keamanan siber, serta privasi data pekan ini yang mungkin luput dari perhatian. Kami mengumpulkannya untuk Anda.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin memprediksi puncak gelombang subvarian Omicron BA.4 dan BA.5 di Indonesia terjadi bulan depan. Tepatnya, pada pekan kedua atau ketiga Juli 2022. Prediksi berdasarkan pengamatan atas yang telah terjadi di Afrika Selatan. Jika kondisi Indonesia menyerupai pola yang terjadi di Afrika Selatan, Budi melanjutkan, puncak kasus di Tanah Air diperkirakan mencapai 30 persen dari puncak Omicron, atau setara 17-18 ribu pasien dan setelah itu akan turun kembali.

Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Penny K. Lukito mengungkap langkah mengusulkan kepada Presiden Joko Widodo untuk mengganti nama Vaksin Merah Putih hasil pengembangan tim peneliti di Universitas Airlangga. Vaksin Covid-19 berbasis virus yang telah dilemahkan itu telah memasuki uji klinis tahap akhir  dan akan didaftarkan ke Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). Penggantian nama diharapkan membuat vaksin Covid-19 produk farmasi dalam negeri bisa lebih dikenal di pasar global.

Petugas kesehatan berada di ruang vaksinasi saat dimulainya Uji Klinis Vaksin Merah Putih di RSUD Dr Soetomo, Surabaya, Rabu, 9 Februari 2022. Uji klinis vaksin Merah Putih untuk penanggulangan COVID-19 tersebut telah memasuki tahap pertama yang akan diikuti 90 orang. ANTARA/Didik Suhartono

Peretas Rusia Mengklaim Tanggung Jawab atas Serangan Cyber DDoS di Lituania. Gelombang serangan cyber penolakan layanan (DDoS) terdistribusi telah melanda Lithuania dalam seminggu terakhir. Kelompok peretas Rusia non-pemerintah mengatakan, aksi tersebut dilakukan sebagai tanggapan atas blokade rute kereta api yang melayani Kaliningrad dengan pengiriman.

Sebuah studi keamanan dan privasi yang membuka mata dari BlackCloak menemukan bahwa perangkat pribadi C-Suite jarang diamankan dengan benar. Studi ini mengambil sampel lebih dari 1.000 C-Suite dan anggota dewan yang berlangganan platform perlindungan eksekutif digital BlackCloak; perangkat pribadi dan keamanan jaringan rumah mereka dianalisis sebelum orientasi. Di antara temuan yang paling mengkhawatirkan adalah bahwa hampir 1 dari 4 memiliki port terbuka di jaringan rumah mereka, sedikit lebih dari 1 dari 4 sudah memiliki malware di perangkat pribadi mereka, dan hampir 9 dari 10 tidak memiliki langkah-langkah keamanan dan privasi apa pun yang diinstal pada perangkat ini.

Periksa Fakta Sepekan Ini

Dalam sepekan terakhir, klaim yang beredar di media sosial memiliki isu yang sangat beragam, mulai dari isu politik, sosial dan kesehatan. Buka tautannya ke kanal CekFakta Tempo.co untuk membaca hasil periksa fakta berikut:

Kenal seseorang yang tertarik dengan isu disinformasi? Teruskan nawala ini ke surel mereka. Punya kritik, saran, atau sekadar ingin bertukar gagasan? Layangkan ke sini. Ingin mengecek fakta dari informasi atau klaim yang anda terima? Hubungi ChatBot kami.

Ikuti kami di media sosial:

Facebook

Twitter

Instagram

Telegram

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


3 Fakta Krusial Pembatasan Pertalite Mulai 1 Oktober 2024

3 hari lalu

Ilustrasi Pertalite. Dok.TEMPO/Aris Novia Hidayat
3 Fakta Krusial Pembatasan Pertalite Mulai 1 Oktober 2024

Kata Bahlil, pemerintah sedang membahas waktu yang tepat untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat (soal pembatasan Pertalite) itu.


CekFakta #276 Saling Jaga agar Tak Jadi Korban Perdagangan Orang

5 hari lalu

Ilustrasi judi online. Pixlr Ai
CekFakta #276 Saling Jaga agar Tak Jadi Korban Perdagangan Orang

Sampai sekarang, masih ada 44 WNI yang terjebak di wilayah konflik perbatasan Myanmar dan Thailand.


Cara Daftar Kode QR Jelang Pembatasan Pertalite mulai 1 Oktober 2024

9 hari lalu

Warga menunjukan aplikasi MyPertamina saat melakukan pembelian BBM non subsidi  di SPBU Damalang, Cilacap Tengah, Cilacap, Jateng, Kamis 1 Juni 2023. ANTARA FOTO/Idhad Zakaria
Cara Daftar Kode QR Jelang Pembatasan Pertalite mulai 1 Oktober 2024

Ini tutorial mendaftar kode QR agar bisa membeli Pertalite menjelang pembatasan pada 1 Oktober. Anda bisa mengakses laman subsidi tepat my Pertamina.


CekFakta #275 Hindari Panik, Bekali Diri untuk Tangkal Hoaks Seputar Cacar Monyet

12 hari lalu

Ilustrasi MPOX. Shutterstock
CekFakta #275 Hindari Panik, Bekali Diri untuk Tangkal Hoaks Seputar Cacar Monyet

Agustus lalu Kementerian Kesehatan mengumumkan sebanyak 88 kasus cacar monyet (Mpox) di Indonesia.


CekFakta #274 Operasi Gelap Menenggelamkan Narasi #KawalPutusanMK di Twitter

19 hari lalu

Logo baru media sosial X, dahulu Twitter. REUTERS/Dado Ruvic
CekFakta #274 Operasi Gelap Menenggelamkan Narasi #KawalPutusanMK di Twitter

Operasi Gelap Menenggelamkan Narasi #KawalPutusanMK di Twitter


Cara Transfer Data WhatsApp dari Android ke iPhone

19 hari lalu

Cara transfer chat Whatsapp ke HP baru. Foto: Canva
Cara Transfer Data WhatsApp dari Android ke iPhone

Pengguna WhatsApp bisa mekakukan transfer data jika ingin riwayat pesan, media, hingga setelan profil dipindahkan dari Android ke iPhone.


7 Rekomendasi Flashdisk yang Bagus untuk Menyimpan Data Digital

20 hari lalu

Flashdisk yang bagus. Foto: Canva
7 Rekomendasi Flashdisk yang Bagus untuk Menyimpan Data Digital

Berikut ini rekomendasi flashdisk yang bagus untuk menyimpan data digital. Flashdisk ini memiliki kecepatan membaca dan transfer file yang cepat.


Begini Cara Mencadangkan Chat WhatsApp di Google Drive

24 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Begini Cara Mencadangkan Chat WhatsApp di Google Drive

WhatsApp menyediakan opsi untuk mencadangkan chat secara otomatis ke Google Drive. Begini caranya.


CekFakta #273 Hati-hati Penipuan Berkedok "Menyelesaikan Misi"

26 hari lalu

Ilustrasi hoax atau hoaks. shutterstock.com
CekFakta #273 Hati-hati Penipuan Berkedok "Menyelesaikan Misi"

beragam siasat dilakukan para pelaku online scam alias penipuan daring dalam mencari mangsa. Ada yang bernama "investasi", "kemitraan", "undian".


3 Cara Membersihkan Cache di HP Samsung Galaxy dengan Mudah

28 hari lalu

Rekomendasi HP Android dengan kamera stabil yang memiliki fitur OIS, mulai dari Infinix, Realme, Xiaomi Redmi, Vivo, hingga Samsung. Foto: Canva
3 Cara Membersihkan Cache di HP Samsung Galaxy dengan Mudah

Untuk mengatasi HP Samsung lemot, berikut ini cara membersihkan cache di HP Samsung Galaxy. Bisa lewat aplikasi dan fitur di HP Samsung.